TEMON. Personel Polsek Temon yang dipimpin langsung Kapolsek Kompol Tjatur Atmoko ST., S.E., mengamankan kegiatan labuhan di Pantai Glagah, Temon, Kulonprogo Sabtu (29/07/2023).
Hajad dalem labuhan 10 Sura Jimawal 1957 Saka digelar oleh Puro Pakualaman.
Kegiatan larungan dimulai dari Sanggrahan Glagah dengan iring – iringan peserta dari Puro Pakualaman membawa ubo rampe larungan yang kemudian sampai di joglo barat pantai Glagah dan selanjutnya dilarung dilaut oleh SAR Satlinmas Wilayah V Glagah.
“Kegiatan labuhan ini di laksanakan secara rutin setiap tahunnya, dan anggota Polsek Temon selalu melaksanakan pengamanan, agar acara dapat berjalan dengan aman dan lancar”, ujar Kapolsek di sela sela pengamanan.
No Responses