Himbauan Tertib Lalu Lintas di Sekolahan

This image has an empty alt attribute; its file name is WhatsApp-Image-2022-10-24-at-14.28.00.jpeg

KULONPROGO. Kasat Lantas Polres Kulonprogo Iptu Johan Rinto Damar Jati, S.H., melaksanakan kegiatan Police Go To School dan bertindak sebagai pembina upacara di SMA N 1 Kalibawang, Kulonprogo. Senin (23/10/2022).

Dalam amanatnya, Kasat Lantas menyampaikan kepada para bapak dan ibu guru serta dan seluruh pelajar di SMA N 1 Kalibawang untuk ikut menciptakan budaya tertib berlalu lintas, agar terhindar dari pelanggaran yang dapat menyebabkan terjadinya kecelakaan lalu lintas.

“Giat yang kita laksanakan dalam rangka menciptakan KAMSELTIBCAR Lantas dan juga menjaga HARKAMTIBMAS di wilayah Hukum Polres Kulonprogo,” kata Johan Rinto.

Selain  tertib berlalu lintas Kasat Lantas juga menyinggung masalah  kenakalan remaja, mengajak untuk  menjauhi segala bentuk jenis narkoba karena bisa merusak generasi muda sebagai generasi penerus anak bangsa dan jangan ada tawuran.  

“Jauhi segala bentuk jenis narkoba karena bisa merusak generasi muda sebagai generasi penerus anak bangsa,” ujarnya.

“Kita menyampaikan apresiasi setinggi tingginya kepada bapak dan ibu guru beserta seluruh pelajar SMA N 1 Kalibawang  yang sudah perduli tentang berkeselamatan dalam berlalu lintas dengan selalu mematuhi peraturan berlalu lintas dengan menggunakan helm ketika berkendara roda dua, ketika berangkat dan pulang sekolah,” pungkas Iptu Johan.

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Comments are closed.