KAPOLSEK KALIBAWANG HADIRI TRADISI WIWITAN PANEN PADI

 

Kalibawang – PS Kapolsek Kalibawang AKP Zainuri, S.H., M.H., menghadiri upacara adat tradisi wiwitan panen padi “Ngudi Rahayu” di lahan persawahan Pasukuhan Padaan Kulon, Banjarharjo, Kalibawang, Kabupaten Kulon Progo. Kamis (26/10/2023) pukul 09.00 WIB.

Hadir pula dalam acara tersebut Panewu Kalibawang diwakili oleh Bpk. Wahyu., Ps Kapolsek Kalibawang AKP ZAINURI. S. H., M. H., Danramil 05 Kalibawang diwakili oleh Sertu Suarjo., Kepala UPTD Kulon Progo Bapak Susilo., Lurah Banjarharjo Kalibawang Bapak Susanto., Kordinator BPP kalibawang Bapak Wahyu., Ketua kelompok tani Bapak Heru., Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan warga masyarakat Padaan Kulon sekitar 200 orang.

Kegiatan upacara adat wiwitan ini merupakan tradisi masyarakat Padukuhan Padaan Kulon ketika mau memanen padi. Dimana kegiatan ini merupakan bentuk wujud syukur warga kepada Allah SWT yang telah melimpahkan atas tanaman padi yang siap panen dan melimpah ruah. Juga merupakan wujud kebersamaan masyarakat yang selalu rukun serta gotong royong.

Kegiatan wiwitan panen padi tersebut di awali dengan kirab gunungan hasil bumi Padukuhan Padaan Kulon kemudian di lanjutkan dengan memtong padi secara simbolis oleh Kapolsek Kalibawang serta tamu undangan secara bersama-sama.

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Comments are closed.