Pengendalian Hama Di Sawah Dengan Menggunakan Drone

 

TEMON. Bhabinkamtibmas Kaligintung Polsek Temon Aipda Eko Tiktono dan Babinsa kalurahan Kaligintung monitoring kegiatan pengendalian hama wereng di wilayah kalurahan Kaligintung, Temon, Kulonprogo. Rabu (24/4/2024).

Petani di Kaligintung ini memanfaatkan drone pertanian untuk membasmi hama tanaman padi.

Drone pertanian tersebut diterbangkan untuk menyemprot lahan pertanian padi yang sebagian terkena serangan hama wereng.

Penyemprotan dengan memanfaatkan teknologi drone pertanian ini juga untuk memudahkan para petani dapat mengefisiensi waktu dan memberikan hasil merata sehingga dapat mengoptimalkan produktivitas pertanian.
Drone pertanian ini juga beroperasi secara otomatis tanpa harus mengoperasikan dalam jarak dekat sehingga dapat mengurangi risiko terkena paparan langsung pestisida

“Diharapkan dengan adanya gerakan pemberantasan hama wereng menggunakan drone ini dapat mendorong atau memotifasi petani agar lebih giat dalam melaksanakan kegiatan pengendalian hama dan petani mau melaksanakan pengendalian hama menggunakan pestisida yang benar baik waktu, dosis maupun cara pengendalian sesuai dengan yang dianjurkan oleh petugas”, terang Aipda Eko Tiktono

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Comments are closed.