PERSONIL POLSEK KALIBAWANG PATROLI DIALOGIS DI PASAR TRADISIONAL SAMPAIKAN PESAN KAMTIBMAS

 

 

Kalibawang – Personil Polsek Kalibawang Polres Kulonprogo di pimpin Kanit Samapta AKP Indarta melaksanakan patroli dialogis di pasar tradisional Jagalan, Banjaroyo, Kalibawang, Jum’at (24/11/2024)

 

Setiap hari personil Polsek Kalibawang melaksanakan kegiatan patroli dialogis pada obyek vital yang ada di wilayah Kapanewon Kalibawang, salah satunya di kawasan pasar tradisional Jagalan yang ada di Kalurahan Banjaroyo, Kalibawang untuk mengetahui situasi Kamtibmas.

 

Kegiatan patroli dialogis dengan sasaran pasar tradisional ini untuk mengetahui aktivitas masyarakat yang sedang melakukan transaksi jual beli.

 

“Selain memantau situasi Kamtibmas juga memantau ketersediaan dan harga kebutuhan pokok atau Sembako yang menjadi kebutuhan masyarakat,” ujar salah satu personil yang melaksanakan kegiatan patroli di pasar tradisional.

 

Menurut AKP Indarta, selain memantau situasi Kamtibmas. Ia juga menyempatkan diri berdialog dan menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada pedagang dan pengunjung pasar agar tidak menjadi korban kejahatan termasuk senantiasa menjaga kebersihan yang ada di lingkungan pasar.

 

Tidak lupa AKP Indarta juga menyampaikan himabuan agar kita tetap rukun walaupun berbeda pilihan politik di Pemilu 2024

 

“ Kami himbau agar masyarakat tetap menjaga persatuan , keatuan, kerukunan walaupun kita berbeda pilihan politik dalam pesta demokrasi Pemilu 2024 “ kata AKP Indarta

 

AKP Indarta juga  melakukan pengecekan stok dan harga sembako seperti minyak goreng dan telur di pasar tersebut.

 

“Dari hasil pemantauan Sembako, untuk harganya masih normal tidak ada barang sembako seperti minyak goreng, telor ayam dan lain-lainnya tidak ada yang langka atau kenaikan secara drastis, semuanya masih  terjangkau oleh masyarakat,” katanya.

 

“Kegiatan patroli dialogis menjadi sarana untuk mengetahui ataupun mendengar keluhan langsung masyarakat mengenai situasi Kamtibmas ataupun informasi lainnya yang perlu segera ditindaklanjuti,” pungkasnya

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Comments are closed.