Sapa Kabid Humas Polda D.I.Y di Kulonprogo

This image has an empty alt attribute; its file name is WhatsApp-Image-2022-11-08-at-14.05.41.jpeg

KULONPROGO. Guna lebih mendekatkan jajaran kepolisian dengan masyarakat, Bidang Humas Polda DIY kembali menggelar acara ‘Sapa Kabid Humas Polda DIY, di Kulonprogo, Selasa  (8/11/2022).

Kabid Humas Polda DIY Kombes Pol Yuliyanto, S.I.K., M.Sc., beserta staf hadir dalam acara tersebut yang digelar RM Omah Mbeji, Wates Kulonprogo. Acara ini dihadiri perwakilan kepala sekolah dan lurah desa di Kabupaten Kulonprogo. Sebagai narasumber selain Kabid Humas juga Kasubid Penmas AKBP Verena Sri Wahyuningsih,S.H,M.Hum.

Dengan mengusung tema “Mengenal Lebih Dekat Humas Polri”, kegiatan tersebut  dihadiri oleh perwakilan lurah desa, kepala sekolah dan Kasihumas Polsek Urban serta pengemban fungsi Humas Polsek Rural di Kabupaten Kulonprogo.

Dalam sambutannya, Kabidhumas Polda DIY menjelaskan kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka memberi ruang diskusi tentang pentingnya kehumasan didalam institusi dan menampung saran serta masukan untuk Polri.

“Seperti yang pernah dijelaskan oleh bapak Presiden RI dan Kapolri, Humas adalah leading sector dalam membangun kepercayaan publik dan reputasi lembaga serta memberi ruang untuk menampung saran dan masukan untuk institusi”, tuturnya.

Kabidhumas juga membahas tentang manajemen media guna menanggulangi penyalahgunaan sosial media yang berakibat terganggunya situasi kambtimas.

“Saat ini seluruh instansi perlu memantapkan komunikasi publik yang dan manajemen media yang humanis serta dapat melayani masyarakat dalam menjaga sitkamtibmas”, pungkasnya.

Sedangkan AKBP Verena dalam acara tersebut selain memperkenalkan tentang fungsi Humas Polri di era teknologi modern saat ini, juga memberikan gambaran kepada para undangan tentang pentingnya dalam menyikapi berita yang beredar melalui media sosial dan peran wartawan dalam menuliskan suatu berita.

Kegiatan Sapa Kabid Humas kali ini menjadi ajang sharing dan menampung aspirasi untuk Polri antara narasumber dan para peserta. AKBP Verena  membahas mengenai pentingnya literasi digital.

“Saat ini media sosial sudah menjadi sarana kebutuhan informasi yang utama, maka dari itu sangat penting untuk meningkatkan literasi digital agar tidak tergiring post truth”, tuturnya.

Ia juga  mensosialisasikan layanan Kepolisian seperti layanan telfon 110, Dumas Presisi dan layanan Web serta Media Sosial Polda DIY maupun Polres.

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Comments are closed.